Google
 

Kamis, 26 Juli 2007

tim kaki ayam

Bahan:
1 kg Kaki Ayam

Bumbu A :
7 siung Bawang putih
5 bh Kembang lawang (pekak)
2 sdm MAGGI® Saus Tiram
3 sdm MAGGI® Seasoning
2 sdm Ang Ciu
Air secukupnya
Garam, lada secukupnya
2 sdm Larutan sagu untuk pengental

Bumbu B :
1 sdm Minyak, untuk menumis
1 sdm Bawang putih, cincang
2 bh Cabe merah, diiris – iris besar
2 sdm Tausi kaleng
2 sdm Saus Sambal botolan
1 sdm Gula pasir
2 sdm Minyak wijen

Cara membuat :
· Goreng kaki ayam hingga kering dan kecokelatan. Angkat. Tiriskan.
Bumbu A
· Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih sampai harum, masukkan ang ciu, lalu beri air secukupnya. Masukkan saus tiram, MAGGI® Seasoning, garam dan lada.
· Setelah mendidih, masukkan kaki ayam yang sudah digoreng, masak hingga airnya tinggal sedikit dan kaki ayam empuk. Lalu masukkan larutan sagu, aduk hingga mengental.
Bumbu B:
· Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum, masukkan tausi, saus sambal, gula pasir dan irisan cabe merah.
· Masukkan tumisan ini ke dalam adonan kaki ayam, tambahkan minyak wijen.
· Panaskan kukusan, kukus kaki ayam hingga empuk selama ± 30 menit.

Tips :
· Untuk membuat kaki ayam lebih cepat empuk, rendam kaki ayam yang sudah digoreng kering ke dalam air dingin selama ± 30 menit.
· Kembang lawang atau pekak berbentuk seperti bintang, beraroma tajam. Jika tidak ada dapat diganti dengan 1 – 2 sdt Bumbu Ngo Hiong.

Tidak ada komentar: