Google
 

Selasa, 14 Agustus 2007

fish steam in cabbage


Bahan:
250 daun kol besar dan lebar

Isi:
300 gr daging ikan tenggiri, cincang halus
200 gr udang cincang halus
50 gr daun kucai, cincang
100 gr tepung sagu
2 sdm tepung beras
2 btr telur
1 sdt garam
1/2 sdt lada
150 ml air

Saus:
2 sdm minyak untuk menumis
2 lbr daun jeruk purut, iris tipis
1 btg serai, ambil bagian yang putih memarkan
250 ml santan

Haluskan:
6 bh bawang merah
2 siung bawang putih
3 btr kemiri
3 bh cabai merah
1 sdt garam
1/2 sdt lada
1 sdt gula merah
1 sdt cuka

Cara membuat:
1. Lepaskan daun kol dari pangkal, rebus dalam air mendidih sampai layu. Angkat, siram dengan air dingin supaya tidak berubah warna. Tiriskan.
2. Siapkan loyang bundar berlubang tengah garis tengah 18 cm, oles dengan margarin. Atur lembaran kol sedemikian rupa sehingga seluruh bagian dalam loyang terlapisi daun kol.
3. Isi: campur daging ikan, udang, lada, garam dan air, aduk rata. Tambahkan tepung sagu, tepung beras, telur kocok, daun kucai, aduk rata. Tuang ke dalam loyang berlapis kol, ratakan. Rapikan sisa daun kol dengan melipatnya ke arah dalam loyang sehingga semua bagian tertutup daun kol.
4. Kukus dalam dandang panas sampai kol matang, angkat. Keluarkan dari loyang setelah dingin.
5. Saus: panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun jeruk dan serai, masak hingga matang. Tuang santan, masak hingga kental. Angkat, sajikan kol dengan saus.

Untuk 16 potong.

Tidak ada komentar: