Google
 

Selasa, 14 Agustus 2007

flying fish

Bahan:
1 ekor ikan gurame (± 750 gr)
1 sdt garam
1 sdm air jeruk nipis
- - minyak goreng

saus:
1 sdm minyak goreng
100 gr bawang bombai cincang
2 siung bawang putih cincang
100 gr wortel kupas, potong batang korek api
100 ml saus tomat
100 ml air
2 sdm gula pasir
1 sdt garam
2 sdt cuka masak

Cara membuat :
1. Bersihkan ikan, sayat dari arah punggung ke bawah, hingga tulang ikan terlihat tetapi daging ikan tidak terlepas dari sisinya.
2. Lumuri ikan dengan jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 30 menit.
3. Setelah ikan disayat, tusuk dengan jarum dan benang jahit pada bagian ekor dan simpul agar tidak terlepas. Setelah itu tarik benang ke arah leher, tusuk lagi dengan jarum dan simpul. Tarik benangnya hingga posisi ikan menjadi melengkung.
4. Panaskan minyak yang cukup banyak, goreng ikan hingga terendam minyak hingga betul - betul kering.
5. Buat saus asam manis: panaskan minyak tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum, masukkan saus tomat, air, lada, garam, gula pasir, masak hingga matang. Masukkan wortel masak hingga wortel matang. Terakhir masukkan larutan tepung maizena aduk rata. Sajikan ikan goreng dengan saus asam manis.

Tidak ada komentar: