Google
 

Senin, 24 September 2007

SOP BENING MACARONI

Bahan:
2 - dada ayam, direbus
1 batang daun bawang
1 batang wortel
1 batang seledri
2 sdm Blueband
1 buah bawang Bombay, iris
1 liter air
1 sdt merica bubuk
2 batang wortel, potong menurut selera
100 gr macaroni/pasta, bentuk menurut selera dan rebus matang
150 jagung manis pipilan
200 gr kembang kol
12 butir telur puyuh rebus matang
5 sdm kacang polong beku
3 buah sosis sapi, potong menurut selera

Perkedel Udang:
150 gr udang, haluskan
1 sdm tepung sagu
1 sdm tepung terigu
- - Kuning telur
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1/2 sdt gula pasir, aduk rata
- - Irisan seledri secukupnya

Cara Membuat:
1. Ayam direbus bersama daun bawang, wortel dan seledri hingga lunak, angkat dan tiriskan. Kemudian semuanya dipotong dadu.
2. Panaskan Blueband, tumis bawang Bombay hingga harum, masukkan ke dalam kaldu dan tambahkan air hingga total 1,5 liter, didihkan.
3. Masukkan garam, merica dan pala. Setelah mendidih kembali tambahkan wortel, macaroni, jagung manis pipilan, kembang kol, telur puyuh, kacang polong beku dan sosis sapi, masak sebentar dan angkat.
4. Perkedel Udang: campur semua bahan menjadi satu, aduk rata. Panaskan minyak goreng, goreng sesendok-sesendok hingga kecoklatan, angkat.
5. Siapkan mangkuk, tuangkan sup dan isinya, taburi perkedel udang.
6. Sajikan hangat.

Untuk: 8 Orang

Tidak ada komentar: