Google
 

Selasa, 25 September 2007

SWEET POTATO BREAD

Bahan :
300 gram kentang, dikukus, dihaluskan
200 gram tepung terigu protein sedang
2 sdt baking powder
1/8 sdt pala bubuk
1/4 sdt kayu manis bubuk
80 gram kacang mede, dicincang
90 gram kismis
1/4 sdt garam
3 butir telur
200 gram gula pasir
100 gram apel, diparut kasar
2 sdm susu cair

Bahan saus apel:
250 gram apel, dikupas
80 gram air jeruk medan
1 sdt air lemon
50 gram gula palem
100 ml air

CARA MEMBUAT :
1. Aduk tepung terigu, baking powder, pala bubuk, dan kayumanis bubuk.
2. Tambahkan kacang mede, kismis, dan garam. Aduk rata. Sisihkan.
3. Kocok telur dan gula sampai mengembang.
4. Tambahkan apel, susu, dan kentang. Aduk rata.
5. Tambahkan campuran tepung. Aduk rata.
6. Tuang adonan ke loyang loaf 18x9 cm, tinggi 7 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven 45 menit dengan suhu 180 derajat Celsius di dalam oven yang sudah dipanaskan lebih dahulu.
7. Saus: blender semua bahan jadi satu
8. Sajikan kue dengan saus apel.

Untuk 10 potong

Tidak ada komentar: