Google
 

Rabu, 19 September 2007

TUMIS SAWI ASIN & TELUR PUYUH

Bahan :
250 gram sawi asin, diiris 1 cm
20 butir telur puyuh, direbus
1/2 buah bawang bombay, dipotong persegi
2 siung bawang putih, diiris halus
2 buah tomat hijau, dipotong-potong
2 buah cabai hijau, dipotong potong
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 lembar daun salam
100 gram daging tumis
150 ml air
1/8 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1½ sdt gula pasir

CARA MEMBUAT :
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Tambahkan tomat hijau, cabai hijau, daun salam, dan lengkuas. Aduk sampai layu.
2. Tambahkan daging tumis. Aduk hingga berubah warna.
3. Masukkan sawi asin dan telur puyuh. Aduk rata.
4. Tuang air, garam, merica, dan gula. Masak sampai matang.

Untuk 5 porsi

Tidak ada komentar: