Google
 

Senin, 01 Oktober 2007

LUMPIA ALA THAI

PO PHIA THOT

BAHAN:
15 lembar kulit lumpia
- - Minyak goreng secukupnya

ISI:
3 siung bawang putih laki, cincang
100 gr daging rajungan
50 gr soun, rendam air panas, tiriskan
1 butir telur, kocok lepas
75 gr wortel, iris korek api
15 gr jamur kuping, rendam air panas, tiriskan, iris halus
100 gr taoge, siangi
1 sdt kecap asin
1/4 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
2 tangkai daun kemangi
2 buah ketimun

SAUS:
3 buah cabai merah, haluskan
1 sdt cuka
200 cc air
1 sdt gula pasir
1/4 sdt garam
1 sdt tepung sagu, cairkan dengan sedikit air

CARA MEMBUAT:
1. Buat isi: panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih hinggta harum. Masukkan rajungan dan telur, aduk rata hingga berbutir-butir.
2. Tambahkan wortel, jamur kuping, kecap asin, merica bubuk, garam, dan gula pasir, adyuk rata.
3. Setelah semua bumbu merata, masukkan taoge, aduk rata, angkat.
4. Siapkan kulit lumpia, isi dengan 2 sdm isian, gulung dan rekatkan dengan tepung kanji.
5. Panaskan minyak goreng, goreng lumpia sampai matang, angkat, tiriskan.
6. Buat saus: campur semua bahan, masak hingga mengental.
7. Sajikan lumpia dengan saus, ketimun, dan daun kemangi.

Untuk: 10 buah

Tidak ada komentar: