Jumat, 26 Oktober 2007

OSENG TEMPE CABAI HIJAU

Bahan:
250 gr daging sandung lamur
250 gr tempe, potong dadu 1 cm
4 siung bawang putih, iris tipis
6 bh bawang merah, iris tipis
5 bh cabai merah, iris bulat 1 cm
5 bh cabai hijau, iris bulat 1 cm
3 cm lengkuas, memarkan
2 lbr daun salam
100 gr tomat sayur, potong-potong
5 sdm kecap manis
1 sdt gula merah
1 sdt garam
100 ml air

Cara membuat:
1. Rebus daging sandung lamur sampai empuk, angkat dan dinginkan. Potong-potong daging bentuk dadu 1 cm. Sisihkan kaldunya.
2. Goreng tempe sampai kekuningan, angkat dan tiriskan.
3. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum, masukkan cabai merah, cabai hijau, lengkuas, dan daun salam, aduk rata.
4. Masukkan daging dan tempe, aduk rata, tambahkan kecap manis, gula merah, dan garam, tuang air. Masak sampai matang dan bumbu meresap, angkat.

Untuk 4 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar