Bahan:
500 gr tomat merah, potong juring
20 butir telur puyuh, rebus, kupas
8 butir bawang merah, potong tipis
10 buah cabai merah, potong serong
2 lembar daun salam
600 cc santan
3 sdm minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
4 siung bawang putih
1 ruas jari kencur
1 ruas jari lengkuas
5 buah cabai merah, buang biji
1 sdt garam (secukupnya)
1 sdt sisiran gula merah
1 sdt terasi goreng
Cara Membuat:
1. Tumis bawang merah hingga harum, masukkan bumbu halus, cabai merah, dan daun salam. Tumis hingga layu.
2. Masukkan telur puyuh dan santan. Masak hingga mendidih sambil terus diaduk. Masukkan tomat dan masak hingga layu. Angkat.
Untuk: 4 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar