Bahan:
1 bh tahu cina, potong korek api, goreng garing
500 g tempe, iris korek api, goreng garing
10 bh cabai merah, buang biji, iris tipis, tumis hingga layu
1 sdm asam jawa, rendam dengan 50 ml air, tambahkan dengan 2 sdt terasi
10 btr bawang merah, iris halus
6 siung bawang putih, iris halus
5 btg serai, iris tipis
3 lbr daun salam
3 sdm kecap manis
5 sdm minyak goreng
Bumbu Halus:
3 btr bawang merah
2 siung bawang putih
6 btr kemiri
3 bh cabai merah, buang biji
1 sdm gula merah
2 sdt garam
1/2 sdt jinten, sangrai
1 sdt merica
2 sdt ketumbar, sangrai
1 ruas jari lengkuas
Cara Membuat:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga halus. Masukkan serai, tumis hingga harum, masukkan bumbu halus, tumis hingga benar-benar matang.
2. Masukkan bahan lain dan teruskan menumis.Terakhir masukkan tahu, tempe dan cabai merah. Aduk rata dan angkat.
3. Siap disajikan dan dapat tahan lama.
Untuk 10 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar