Google
 

Kamis, 16 Agustus 2007

germany chocolate cake

Bahan :
180 ml air
180 gram dark cooking
300 gram ORCHID BUTTER
300 gram gula pasir
375 gram tepung terigu
1½ sdt baking powder
3/4 sdt garam
6 - kuning telur
75 ml susu cair
6 - putih telur
100 gram gula pasir

Bahan isi:
250 gram dark cooking chocolate
200 ml krim kental
100 gram kacang mede sangrai, dicincang kasar
25 gram kelapa sangrai

Bahan Topping:
125 gram dark chocolate
100 ml krim kental
10 gram kelapa kering
25 gram kacang mede sangrai, cincang

Cara membuat :
1. Didihkan air lalu masukkan dark cooking chocolate. Aduk rata.
2. Kocok ORCHID BUTTER dan gula hingga lembut. Masukkan kuning telur satu per satu sambil dikocok hingga rata.
3. Tambahkan tepung terigu, baking powder, susu bubuk, dan garam sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan campuran cokelat, aduk rata. Sisihkan.
4. Di mangkuk lain, kocok putih telur sampai berbusa. Masukkan gula sedikit-sedikit sambil dikocok kaku. Tuang sedikit-sedikit ke dalam adonan no.3. Aduk rata.
5. Tuang adonan ke dalam loyang bulat 24 cm yang telah diolesi margarin dan dialasi kertas, oven sampai matang.
6. Isi, panaskan krim lalu masukkan dark cooking chocolate, aduk himgga leleh. Masukkan kacang mede dan kelapa, aduk, lalu kocok hingga mengembang.
7. Belah kue menjadi 2 tumpuk. Oles satu kue dengan bahan isi, tumpuk.
8. Topping, panaskan krim, masukkan dark chocolate. Siram ke atas kue, taburi dengan kelapa kering dan kacang mede berselang seling.

Untuk 15 potong

Tidak ada komentar: