Selasa, 13 November 2007

RICA-RICA DAGING

Bahan:
400 gr tetelan daging sapi
1 ruas jahe, iris korek api
10 buah cabai hijau besar, iris serong
4 siung bawang putih
8 siung bawang merah
2 buah jeruk nipis
- - Minyak goreng secukupnya
- - Garam secukupnya

Haluskan:
200 gr ebi/udang kering, yg sudah di seduh air panas
10 buah cabai rawit hijau

Cara membuat:
1. Rebus tetelan hingga empuk, kemudian tiriskan. Tuang kaldu sisa rebusan daging ke dalam mangkok.
2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah, bawang putih, jahe, hingga wangi, masukkan bumbu yg sudah dihaluskan. Tumis sampai warnanya menguning.
3. Masukkan daging, garam, kaldu dari rebusan daging aduk hingga mendidih, beri perasan air jeruk nipis. Sajikan bersama nasi panas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar