Google
 

Selasa, 07 Agustus 2007

cake pisang keju

Bahan yang dibutuhkan:
100 gr tepung terigu
100 gr gula pasir
100 gr mentega
50 gr keju parut
50 gr keju parut untuk taburan
8 buah pisang raja
12 - kuning telur
3 - putih telur
6-7 lembar keju lembaran (siap pakai).

Cara Membuatnya:
1. Panaskan oven pada suhu 180. Siapkan loyang kotak ukuran 22x22 cm. Beri alas kertas roti dan olesi mentega.
2. Kocok kuning telur, putih telur dan gula pasir, hingga mengental dan mengembang. Masukkan tepung terigu, aduk hingga rata dan tuangkan mentega leleh, demikian pula keju parut.
3. Susun potongan pisang ukuran memanjang, 3 x 4 x1, di dasar loyang, kemudian taruh keju lembaran di atas pisang.
4. Tuangkan adonan perlahan ke dalam loyang. Kemudian taburi dengan keju parut. Panggang dalam oven selama kurang lebih 60 menit, sampai matang. Setelah masak, keluarkan dan biarkan agak dingin.
5. Keluarkan dari loyang dengan dibalikan ke piring datar, lepaskan kertas roti perlahan-lahan, kemudian balikkan lagi ke piring yang lain, sehingga bagian yang ada taburan kejunya di bagian atas. Kue pun dapat Anda potong tergantung selera ukurannya.(*)

Tidak ada komentar: