Google
 

Selasa, 07 Agustus 2007

cakue kayu manis

BAHAN :
300 gram tepung terigu protein tinggi
1 sdt amoniak
10 gram (2½ sdt) baking powder double acting
1 sdt garam
150 ml air
50 gram gula pasir
1 sdt kayumanis bubuk
- - minyak untuk menggoreng
- - tepung gula untuk menyajikan

CARA MEMBUAT :
1. Larutkan 75 ml air dengan amoniak dan garam, sisihkan.
2. Aduk sisa air dengan baking powder double acting, sisihkan.
3. Tuang kedua campuran air ke dalam campuran tepung terigu, gula pasir, dan kayumanis bubuk sambil diuleni hingga kalis. Diamkan 20 menit.
4. Uleni lagi adonan sampai elastis lalu gulung panjang. Diamkan 6 jam.
5. Giling panjang masing-masing adonan dengan tebal 1/2 cm.
6. Tumpuk menjadi satu kedua adonan tadi.
7. Potong adonan sepanjang10 cm dan lebar 2 cm, masing - masing seberat 15 gram. Tekan bagian tengah atas adonan dengan garpu.
8. Goreng dalam minyak panas sampai kering dan mekar. Setelah dingin sajikan dengan taburan tepung gula. .

untuk 18 buah

Tidak ada komentar: