Google
 

Selasa, 07 Agustus 2007

cannelloni isi bayam

BAHAN:
Air untuk merebus
12 buah cannelloni kering, siap pakai *)
1 sdt garam
3 sdm minyak sayur

Perlengkapan:
2 buah pinggan tahan panas ukuran 20x20x5 beroles mentega

Isi:
3 sdm minyak zaitun
1 buah (150 g) bawang bombay, cincang halus
3 siung bawang putih, cincang halus
150 g daging asap, cincang halus
450 g bayam, petiki daunnya, cuci bersih
250 g keju ricotta, hancurkan **)
2 butir telur ayam, kocok
1 1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt pala bubuk

Saus:
4 sdm minyak zaitun
1 buah (200 g) bawang bombay, cincang kasar
4 sdm tepung terigu
375 ml kaldu ayam
300 ml krim kental
1/2 sdt thyme kering ***)
2 lembar daun bay
100 g keju cheddar, parut
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam

Taburan:
50 g keju ricotta, hancurkan
50 g keju cheddar, parut

CARA MEMBUAT:
1. Rebus air hingga mendidih. Masukkan cannelloni dan garam, masak hingga lunak. Angkat, tiriskan. Olesi cannelloni dengan minyak, sisihkan.
2. Isi: Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging asap dan bayam, aduk rata. Tambahkan keju dan sisa bahan, masak hingga bayam layu. Angkat dan sisihkan.
3. Saus: Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan terigu, aduk hingga kecokelatan. Tuangi kaldu dan krim kental, aduk rata. Tambahkan sisa bahan dan masak hingga saus kental. Angkat.
4. Ambil 1 buah cannelloni, isi lubang cannelloni dengan bahan isi hingga penuh. Susun 3 buah cannelloni isi di dasar pinggan. Siram dengan 1/4 bagian saus. Letakkan 3 buah cannelloni isi, siram dengan 1/
5. bagian saus, taburi 1/2 bagian bahan taburan hingga rata. Lakukan hal yang sama untuk pinggan yang sama.
6. Panggang dalam oven panas bersuhu 180ยบ C selama 30 menit hingga keju meleleh. Angkat. Sajikan.

*) Cannelloni: Salah satu jenis pasta yang bentuknya seperti silinder yang berlubang.
**) Keju ricotta: Keju muda asal Italia yang terbuat dari kepala susu sapi. Berwarna putih dan lembut. Dijual dalam kemasan mangkuk plastik.
***) Thyme: Rempah daun asal Eropa Selatan dan Mediterania. Bertangkai keras dan berdaun kecil dengan aroma tajam. Dijual dalam bentuk segar dan kering.

Untuk 6 porsi

Tidak ada komentar: