Google
 

Kamis, 06 September 2007

teriyaki cumi

Bahan:
500 g cumi-cumi ukuran besar
2 sdm minyak sayur
1 sdt cabai merah bubuk

Bumbu Perendam, aduk rata:
3 sdm kecap Jepang1 sdm sake
1 sdm mirin
1 siung bawang putih, parut
1 sdt gula pasir
1/2 sdt merica bubuk

Cara membuat:
Bersihkan cumi-cumi, buang kantong tintanya. Cuci bersih.
Kerat-kerat menyerong badan bagian luar cumi dengan pisau tajam.
Aduk cumi dengan Bumbu Perendam. Diamkan selama 30 menit.
Panggang cumi di atas wajan panas yang dioles minyak atau di atas bara api sambil balik-balik hingga cumi matang.
Angkat. Sajikan hangat.

Untuk 4 orang

Tidak ada komentar: