Google
 

Rabu, 01 Agustus 2007

bubur lolos

Bahan Bubur:
125 gram tepung ketan
300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
125 gram gula merah, disisir halus
1/4 sdt garam
1 lembar daun pandan
- - Daun pisang untuk bungkusnya

Bahan Saus:
150 ml santan dari 1 butir kelapa
3/4 sdm tepung beras, cairkan dengan 25 ml santan
1/4 sdt garam
1 lembar daun pandan

Cara Membuat:
1. Buat bubur: panaskan santan, masukkan gula merah sampai gula larut, lalu saring. Tambahkan tepung ketan, daun pandan, dan garam, masak sambil diaduk hingga meletup-letup.
2. Ambil selembar daun pisang, sendokkan adonan ke atas daun pisang lalu gulung dan lipat salah satu ujungnya. Berdirikan gulungan daun, lalu diamkan sampai bubur mengental.
3. Rebus bahan saus sambil diaduk hingga mendidih dan kental. Tuang ke atas bubur, lalu sajikan setelah dingin.

Untuk: 3 porsi

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Terimakasih ya atas info resepnya. Bubur lolos makanan tradisional yang enak.