Google
 

Kamis, 16 Agustus 2007

gadon tahu pedas

BAHAN:
1 buah tahu sutera (250 gram), haluskan
100 gram udang kupas, iris halus
1 batang daun bawang, iris halus
2 butir telur, kocok lepas
100 cc santan kental
1 lembar daun salam, iris
- - Cabai rawit secukupnya

BUMBU HALUS:
4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah cabai merah
1/2 sdt ketumbar
1/2 sdt gula pasir
1 sdt garam

CARA MEMBUAT:
1. Campur tahu, udang, dan bumbu halus. Tambahkan daun bawang, santan, telur, dan daun salam, aduk rata.
2. Siapkan cetakan kue mangkuk, tuang adonan dalam cetakan kue mangkuk, hingga cetakan semua terisi dan beri cabai rawit.
3. Kukus gadon tahu hingga matang.

Untuk: 10 buah

Tidak ada komentar: